GPS Online PT Primanusa Globalindo Gunakan KartuHALO

PEKANBARU(www.halloriau.com) – Telkomsel meningkatkan kerjasama dengan PT Primanusa Globalindo meluncurkan GPS online dengan menggunakan Kartu HALO dari Telkomsel. Kolaborasi produk ini tentu akan sangat membantu pemilik kendaraan, untuk mendeteksi kenderaannya, termasuk sebagai navigasi.

Saat ini, setidaknya sudah lebih dari seribu corporate memanfaatkan produk dari PT. Primanusa Globalindo yang dikenal dengan produk merk GTRACK  dengan menggunakan Kartu HALO di Pekanbaru. Kartu HALO Telkomsel dipilih karena memiliki jangkauan terluas dan berkualitas yang sangat dibutuhkan bagi pengendara yang menggunakan GPS Online.

Manager Regional Corporate Account Management Sumbagteng, Herlindra menyampaikan kerjasama ini merupakan bentuk inovasi bersama antara Telkomsel dan PT Primanusa Globalindo. Perangkat GPS tentu membutuhkan koneksi selular terbaik terutama layanan data dan yakin dengan kualitas jaringan broadband dari Telkomsel pengguna GPS pada kenderaan akan dapat merasakan manfaat GPS secara maksimal.

Direktur PT Primanusa Globalindo, Sunarto memaparkan pihaknya bangga bisa bekerjasama dengan Telkomsel, tentu dengan jaringan terluas dari Telkomsel, produk kami akan semakin terasa manfaatnya.

GPS Online yang dikeluarkan PT.Primanusa Globalindo memiliki dua tipe, yakni GTRACK dan Pintrack . Gtrack biasanya digunakan oleh Coorporate Besar, serta kendaraan jenis besar seperti truck dan triler, sedangkan  PINTRACK yang versi WR  ini anti air dan biasa digunakan pada mobil besar seperti truk trailer. Sedangkan Pintrack UX tidak anti air, biasa digunakan pada mobil pribadi dan mobil yang digunakan untuk rental, serta bus pariwisata.

GPS online ini bisa melacak posisi kendaaran secara online, bisa melacak kecepatan kendaraan, kendaraan saat berhenti, dan juga bisa melacak kendaraan saat hidup tapi berhenti, serta bisa melacak kemana saja mobil telah berjalan. Apalagi dengan kemampuan jaringan Telkomsel, keberadaan kendaraan akan selelu terpantau dengan baik.

Sedangkan CCTV untuk mobil yakni Mobile DVR dari Protect. Mobile DVR ini sejenis CCTV, namun dipasang dalam mobil bagian belakang atau depan. Semua video direkam dan disimpan pada microSD, sehingga bisa dibuka pada laptop, televisi dan handphone.(rls)